H3 Semester Genap TP 2022/2023, Pengawas Pembina Kembali Mengunjungi Sekolah Puncak

Rabu, 11 Januari 2023. Pengawas Pembina Sekolah Puncak kembali melaksanakan MONEV Semester Genap 2022/2023.

Setelah melakukan kunjungan pertama pada hari Senin, 9 Januari 2023 (baca disini). Kembali Pengawas Pembina Sekolah Puncak (SMPN 12 Kota Bima) Bapak Irfan, S.Pd. dan Bapak Abubakar, S.Pd. melakukan kunjungan MONEV untuk kedua kalinya pada minggu pertama semester genap 2022/2023. Kunjungan dilaksanakan untuk mengetahui perkembangan Proses Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) di Sekolah Puncak.


Dalam kunjungannya, bapak-bapak pengawas pembina mengunjungi proses KBM dimasing-masing kelas dan juga melihat secara langsung sarana dan prasarana yang ada di Sekolah Puncak. Dalam kunjungan kedalam kelas, setelah berkomunikasi dengan ketua kelas terkait dengan jumlah siswa yang tidak hadir, Bapak Irfan, S.Pd. menyemangati seluruh peserta didik untuk belajar dengan giat agar bisa meraih apa yang mereka cita-citakan. Selain itu, beliau juga mengingatkan para peserta didik untuk  tetap menjaga shalat dan ibadah yang lain serta mengarahkan seluruh peserta didik untuk berani berpikir dan berjiwa kritis terkait dengan proses pembelajaran yang mereka laksanakan di Sekolah Puncak. "Mari kita semua saling berkolaborasi dan bekerja sama dengan semua pihak untuk hal-hal yang positif" ungkap beliau. Disisi lain, Bapak Abubakar, S.Pd. meninjau sekeliling ruang kelas dan berpesan untuk mendesain sekolah terutama ruang kelas menjadi Lingkungan Ramah Anak agar para peserta didik bisa lebih maksimal dalam mengikuti proses KBM.

Setelah melakukan kunjungan ke semua kelas, Bapak Pengawas Pembina mengajak Kepala Sekolah dan Guru berdiskusi bersama didalam ruang Guru Sekolah Puncak. Dalam arahanya kembali Bapak Irfan, S.Pd. mengingatkan untuk selalu ikhlas dalam melaksanakan tugas. "Insya Allah, dari keikhlasan dalam bertugas, kita akan mendapatkan keberkahan dari Allah SWT" ungkap beliau menyemangati seluruh Guru Sekolah Puncak. Bapak Abubakar, S.Pd. pun tidak mau ketinggalan dalam memberikan pengarahannya dimana beliau mengingatkan untuk selalu melakukan perencanaan berbasis data karena akan terkait dengan hasil raport pendidikan di Sekolah Puncak. "Usahakan minimal 1 (satu) rekomendasi yang keluar bersama raport pendidikan bisa dilaksanakan, agar bisa terlihat progres sehingga bisa meningkatkan nilai raport pendidikan" tambah beliau.

Diakhir kunjungan, tidak lupa bapak Kepala Sekolah Puncak Bapak Muhamad Ali Akbar, S.Pd. mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada bapak-bapak pengawas atas kunjungan yang dilakukan. "Semoga kunjungan seperti ini bisa tetap dilakukan untuk bisa meningkatkan kualitas pengelolaan sekolah dan tentunya proses KBM di Sekolah Puncak" harap beliau.

Sebelum meninggalkan Sekolah Puncak, tidak lupa Bapak-bapak pengawas meminta pengisian lembar MONEV terkait  dengan jumlah PTK dan Siswa serta persentasi kehadiran pada hari ini serta mengisi buku tamu di Sekolah Puncak.


*Guru Puncak*

_______________________________________

Dokumentasi Lengkap bisa dilihat DISINI