Festival Ramadhan Siap digelar, Seluruh Administrasi dipersiapkan
Pergelaran kegiatan Ramadhan yang bertajuk "FESTIVAL RAMADHAN SEKOLAH PUNCAK" yang akan dilaksanakan oleh Sekolah Puncak (SMPN 12 Kota Bima) pada tanggal 3 sampai dengan 6 April 2023 memasuki tahap persiapan administrasi.
Ketua Panitia pelaksana Bapak Rahmad, S.Pd. mengungkapkan berbagai persiapan yang telah dipersiapkan. "Alhamdulillah berkat kolaborasi semua Guru Puncak, seluruh administrasi pergelaran Festival Ramadhan hampir rampung, mulai dari SK kepanitian, Juknis pelaksanaan, Jadwal, sampai dengan Undangan untuk sekolah-sekolah sudah selesai dibuat. Tinggal nanti hari Senin Insya Allah akan mulai disebar ke sekolah-sekolah sasaran" ungkapnya. Tidak lupa juga beliau menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh panitia yang sudah bahu membahu dalam persiapan kegiatan perdana di Sekolah Puncak tersebut.
Sekretaris Panitia Mr. Yats pun menyampaikan gambaran kegiatan yang akan dilaksanakan tersebut. "Insya Allah kegiatan yang akan kami laksanakan 4 hari nantinya akan cukup meriah, karena memang kami menargetkan peserta yang akan ikut dalam festival tersebut 100 lebih peserta. Selain itu, kami juga yakin, karena ini kegiatan perdana yang kami adakan di Sekolah Puncak, kegiatannya akan luar biasa" ungkapnya.
Ditanya terkait dengan pendanaan, ketua Panitia menyampaikan, "Alhamdulillah dan Insya Allah dalam kegiatan ini kami gunakan dana hasil dari kebersamaan kami di Sekolah Puncak" ungkapnya. "Semoga semua rekan rekan Guru Puncak yang sudah membantu dan menyumbang pada kegiatan ini mendapatkan ganjaran yang berlipat dari Allah SWT" doanya.
Kegiatan yang direncanakan akan dibuka langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kota Bima ini akan dipusatkan di Sekolah Puncak dan direncanakan juga akan dihadiri oleh Lurah, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat sertaTokoh Pemuda yang berada di Sekitar Sekolah Puncak.
Kepala Sekolah Puncak Bapak Muhamad Ali Akbar, S.Pd. menyampaikan harapannya. "Semoga apa yang kami agendakan ini mendapatkan dukungan dari semua pihak, karena selain ini menjadi ajang promosi Sekolah, tentunya akan menjadi aktifitas positif bagi seluruh siswa" ungkap beliau.