IMTAQ Sekolah Puncak sebagai Media penumbuhan sikap religius untuk peserta didik

Untuk meningkatkan sikap regius manusia terutama generasi muda saat  ini  maka program keagamaan harus dilaksanakan terutama disekolah karena sekolah merupakan tempat bagi generasi muda untuk mendapatkan pendidikan di berbagai aspek. Salah salah satu program yang dapat menumbuhkan sikap religius siswa yakni program IMTAQ. Program IMTAQ merupakan suatu program yang dapat mendidik perlikau siswa dalam hubungannya dengan Tuhan. Dikatakan seperti itu karena dalam program tersebut terdapat berbagai kegiatan yang berkaitan dengan keagamaan yang memungkinkan dapat menyadarkan dan menumbuhkan sikap religius siswa itu sendiri.

Adapun beberapa kegiatan yang dilakukan pada saat pelaksanaan program IMTAQ disekolah yakni antara lain pembacaan ayat-ayat pendek, asma’ul husna, pembacaan surat yasin , adanya ceramah yang dilakukan oleh siswa atau guru agama, pidato yang diberikan oleh kepalah sekolah  bagi siswa, dan membaca do’a . Berbagai kegiatan yang dilakukan tersebut memiliki makna dan tujuan yang terkandung didalamnya.

Dalam pelaksanaan program IMTAQ  ini ada banyak hal yang bisa kita dapat seperti menumbuhkan sikap religius dan kesadaran manusia akan kewajibannya dalam hidup ini serta sebagai bekal bagi manusia untuk mendapatkan tempat yang baik disisi Allah SWT kelak ketika manusia sesudah berada diakhirat nanti. Oleh karena itu pelaksanaan program IMTAQ  ini harus selalu dilaksanakan dilingkungan sekolah sehingga siswa sebagai generasi muda memiliki jiwa atau melahirkan siswa yang beriman dan bertaqwa kepada Allah SWT.

Hal inilah yang terus dijaga dan  dilaksanakan oleh Sekolah Puncak (SMPN 12 Kota Bima) baik itu disetiap hari jumat maupun pada kegiatan LIGA (literasi agama) setiap sebelum program dzuhur berjamaah (ZUMA) dilaksanakan. Untuk kegiatan IMTAQ setiap hari jumat berbagai kegiatan dilaksanakan untuk mengisinya antara lain, shalat duha, yasinan, pembacaan ayat pendek, pidato, ceramah, dan lain-lain yang kesemuanya itu agar mendidik peserta didik menjadi prbadi yang lebih baik lagi kedepannya.