Pasukan Sekolah Puncak ikuti Lomba Gerak Jalan Pramuka 2023
Sabtu, (5 Agustus 2023). Gerakan Pramuka Gugus Depan SMPN 12 Kota Bima (Sekolah Puncak) mengikuti perlombaan gerak jalan dalam rangka memperingati hari ulang tahun pramuka ke 62 tahun 2023 yang diadakan oleh Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Kota Bima.
Pembina Pramuka Putri Sekolah Puncak Hidayaturrahman, S.Pd.Gr. mengungkapkan bahwa untuk lomba gerak jalan itu kita dari Sekolah Puncak mengirimkan 1 regu putri. Mr. Yats juga menambahkan, kita gencarkan kegiatan gerak jalan karena banyak nilai yang bisa dipetik oleh generasi muda di antaranya disiplin, belajar menghargai satu sama lain, dan pendidikan mental, memotivasi diri untuk berprestasi," ujar pembina pramuka putri Sekolah Puncak. Rute Gerak jalan itu menempuh jarak sekitar ± lima kilometer dengan melalui beberapa ruas jalan yang dilalui sepanjang jalan soekarno hatta Kota Bima.
Menurut Kepala Sekolah Puncak Bapak Muhamad Ali Akbar, S.Pd. gerak jalan merupakan media yang tak bisa dilepaskan dari aktivitas Pramuka karena menjadi salah satu sarana dalam menumbuhkan anak muda yang kreatif. "Pramuka menjadi media bagi pendidikan kepanduan di luar sekolah yang mengajarkan budi pekerti, mental, termasuk kepemimpinan," ucapnya.
Pasukan GUDEP Sekolah Puncak mampu menampilkan hasil latihan yang hanya 1 (satu) minggu dengan maksimal sesuai dengan arahan dari pembina selama membina dan mempersiapkan perhelatan tersebut dengan sangat maksimal.
Mr Yats pun mengungkapkan "Dengan hanya 1 minggu latihan, saya hanya berharap siswa menampilkan 80 namun dengan semangat dan kerja keras serta tanggung jawab, mereka mampu menampilkan 90" ungkapnya bangga.
Hal tersebut bukan tanpa alasan, selain personil yang masih bergonta ganti sampai dengan hari H pelaksanaan, ada beberapa personil yang baru saja selesai operasi di bagian perut dan ada yang baru selesai kecelakaan. Namun, mereka mampu dan siap menyelesaikan tanggung jawab sampai pada garis finish. Luar biasa tambah Mr. Yats.